FIFA 14 Segera Hadir di Xbox 360, PS3 dan PC

Salah satu game sepakbola populer yang digemari oleh banyak kalangan adalah FIFA keluaran Electronic Arts atau EA, dan hari ini pihak EA secara resmi telah berbagi beberapa info baru mengenai game terbaru FIFA mereka, yaitu FIFA 14.

FIFA 14

Info tersebut diketahui dari tweet pada akun resmi milik EA, @EASPORTFIFA. Dalam tweet tersebut, pihak EA menyertakan sebuah gambar bintang Barcelona, Lionel Messi.

Pada FIFA 14, pihak EA tampaknya terus memfokuskan pada kontrol permainan dan juga bola, dan ingin menawarkan bentuk permainan sepak bola yang lebih realistis dibandingkan sebelumnya. Pihak EA juga mengatakan bahwa mereka akan memberikan perhatian pada dukungan sosial, serta menambah-baik permainan dalam bentuk multiplayer.

Dari apa yang dikabarkan, game FIFA 14 akan segera hadir di Xbox 360, PlayStation 3 dan PC. Dan mungkin akan lebih banyak lagi dukungan konsol permainan yang akan diumumkan pada waktu mendatang ketika pihak EA telah siap.

LinkedIn Resmi Akuisisi Pulse

LinkedIn yang merupakan salah satu social network professional atau berbasis dunia kerja terbesar di dunia dengan lebih dari 100 juta pengguna yang terus meningkat. Hari ini LinkedIn resmi akuisisi Pulse dengan harga $ 90 juta. Hal ini sekaligus memperlihatkan fokusnya pihak LinkedIn dalam industri penerbitan.

linkedin akuisisi pulse

Pulse adalah  salah satu aplikasi mobile dengan yang disediakan tidak hanya untuk iOS dan Android, tetapi juga dalam bentuk web, memungkinkan pengguna mengikuti berbagai pembaruan berita dengan mudah.

Dikatakan oleh LinkedIn, bahwa Pulse kini memiliki lebih dari 30 juta pengguna yang mengakses berita harian. Saat ini Pulse beroperasi seperti biasanya, namun dengan adanya akuisisi dari LinkedIn maka tidak lama lagi akan muncul hal-hal baru di layanan tersebut.


Sumber : LinkedIn Blog

Samsung Galaxy Mega 6.3 dan Galaxy Mega 5.8 Resmi Diluncurkan

Setelah Samsung Galaxy Win, kini giliran Samsung Galaxy Mega 6.3 dan Galaxy Mega 5.8 resmi diluncurkan oleh raksasa perusahaan elektronik terbesar dunia dari Korea Selatan, Samsung. Galaxy Mega, akan menjadi satu diantara smartphone pintar berukuran besar di pasaran dengan variasi layar 6.3 inci dan 5.8 inci.

galaxy mega

Galaxy Mega 6.3, memiliki ukuran layar 6.3 inci dengan prosesor dual-core 1.7GHz, kamera belakang 8 megapiksel dan kamera depan 1.9 megapiksel serta menggunakan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean.

Galaxy Mega 5.8, memiliki layar berukuran 5.8-inci dengan prosesor dual-core 1.4GHz, kamera belakang 8 megapiksel dan kamera depan 1.9 megapiksel serta menggunakan Android 4.2 Jelly Bean sebagai sistem operasinya.

Namun untuk saat ini, Galaxy Mega 6.3 dan Galaxy Mega 5.8 belum diketahui kapan akan masuk ke pasaran Indonesia, begitupun dengan harganya.

Sumber : Engadget

Microsoft Akan Perkenalkan Xbox Generasi Baru

Sebagaimana Sony dengan sedikit info PlayStation 4, kini bagaimana kabarnya Microsoft dengan Xbox? Menurut informasi, Microsoft rencananya akan menggelar sebuah acara khusus pada 21 Mei mendatang yang katanya akan memperkenalkan Xbox Generasi Baru yang bernama Xbox 720.

microsoft xbox 720

Untuk saat ini, belum diketahui apa yang akan disematkan Microsoft Xbox generasi baru tersebut. Namun menurut beberapa kabar, kemungkinan Xbox generasi baru tersebut akan selalu terhubung ke internet sepanjang waktu. Tapi sejauh ini kabar tersebut belum tentu kepastiannya.

Selain itu, dikabarkan Xbox generasi baru atau Xbox 720 ini akan berbasis Windows 8. Ini merupakan strategi Microsoft untuk memperkuat ekosistem di platform yang baru diluncurkan tahun lalu itu.

Dikatakan pula Xbox terbaru akan dibanderol dengan harga yang relatif mahal. Untuk konsol reguler, akan dibanderol seharga US$ 500. Sedangkan untuk model subskripsi akan dijual seharga US$ 300. Namun, belum diketahui tentang bagaimana Xbox generasi baru akan diintegrasikan dengan perangkat selular, serta dukungan Kinect baru pada konsol tersebut.

Tentu dengan adanya kabar tentang Microsoft Xbox 720 Generasi Baru ini, banyak kalangan yang menantikannya.

Samsung Luncurkan Samsung Galaxy Win

Samsung kembali menambah jajaran gadget Galaxy terbarunya. Hari ini mereka meluncurkan Samsung Galaxy Win, sebuah smartphone yang intuitif dirancang untuk menyeimbangkan kebutuhan pengguna dengan kekuatan pemrosesan yang besar, kemampuan multitasking, dan desain yang kompak untuk portabilitas utama.

Samsung Galaxy Win

Sebagai pilihan unik dan praktis bagi pengguna ponsel, Samsung Galaxy Win dilengkapi pilihan SIM ganda, Easy Mode, Smart Alert, Motion UX untuk memudahkan akses ke fungsi-fungsi yang paling sering digunakan, dan banyak lagi.

Selain itu, Samsung Galaxy Win dirancang untuk memberikan yang terbaik dalam teknologi mobile dengan didukung oleh AndroidTM (Jelly Bean) dan dilengkapi dengan hardware yang kuat. Dengan prosesor quad core 1.2GHz dan layar 4,7 inci, semua aplikasi atau game dapat berjalan dengan warna hidup dan resolusi terbaik pada Galaxy Win. Kamera 5 megapiksel yang dilengkapi dengan beberapa fitur termasuk Continuous Shot, Best Photo, dan beberapa efek warna yang akan menghasilkan foto berkualitas.

Spesifikasi Samsung Galaxy Win

Spesifikasi Samsung Galaxy Win
Namun untuk saat ini, belumlah diketahui kapan Samsung Galaxy Win ini akan masuk pasaran Indonesia dan berapa harganya.

Sumber : Samsung Mobile Press

Samurai vs Zombie Defense Game Gratis Untuk Windows 8

Satu lagi game gratis untuk para pengguna Windows 8 dan Windows RT yakni Samurai vs Zombie Defense. Game ini dilengkapi dengan dukungan In-Game Store.

Samurai vs Zombie Defense

Samurai vs Zombie Defense adalah game yang menyuguhkan permainan menarik, dimana pemain harus mengendalikan seorang karakter samurai, mengontrolnya ke kiri atau ke kanan, dan memanggil beberapa karakter bantuan ketika menghadapi lawan. Meski serangan dilakukan secara otomatis, tetapi pemain dapat mengontrolnya bila ingin melakukan gerakan khusus.

Seperti kebanyakan game, Samurai vs Zombie Defense dilengkapi dengan berbagai tingkatan yang berbeda, dan pada setiap tahap pengguna dapat memilih tingkatan serta menambah karakter yang bisa dipanggil dalam permainan.

Bagi pengguna Windows 8 atau Windows RT yang berminat, dapat men-download game Samurai vs Zombie Defense ini secara gratis dari Windows Store.

Nokia Music Untuk Windows 8

Berbeda dengan BBM Music yang akan dihentikan, kini Nokia telah meluncurkan aplikasi Nokia Music untuk pengguna desktop dan juga tablet berbasis Windows 8 atau Windows RT, sekaligus memungkinkan mereka pengguna aplikasi Nokia Music + di Windows Phone untuk menggunakan layanan sama pada desktop dan tablet.

Nokia Music

Melalui Nokia Music, selain memungkinkan pengguna memainkan dan menikmati lagu yang disimpan pada komputer mereka, aplikasi ini juga memungkinkan pengguna memainkan lagu secara terbatas dari apa yang disediakan melalui aplikasi Nokia Music ini.

Disamping itu, pengguna dapat melihat berbagai informasi tentang artis, dan mendengarkan lagu-lagu yang dikumpulkan pada suatu Mix, tergantung pada artis yang diminatinya.

Nokia Music

Bagi Anda yang tertarik, bisa men-download Nokia Music ini secara gratis dari Windows Store.

Sumber : Amanz

BlackBerry Hentikan BBM Music Pada 2 Juni

BBM Music yang diperkenalkan pada akhir tahun 2011 dan telah banyak yang menggunakannya, kini pihak BlackBerry telah mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan layanan tersebut pada 2 Juni mendatang. Hal ini disebabkan mereka akan fokus pada BlackBerry 10.

BBM Music

BBM Music dari awal diperkenalkan menggunakan konsep langganan, dimana para pelanggannya dikenakan biaya sebesar $ 4.99 atau sekitar Rp 49.000 untuk 50 lagu. Menariknya, aplikasi ini mengintegrasikan dukungan sosial BBM, memungkinkan Anda mengakses 50 lagu teman Anda pada waktu yang sama.

Namun, karena layanan ini tidak diperkenalkan secara resmi untuk pasar Indonesia, maka dengan dihentikannya BBM Music BlackBerry ini tidak memberikan efek kepada pengguna lokal.

Sumber : Techcrunch

HTC First Ponsel Pertama Facebook Home

Bersamaan dengan pengumuman Facebook Home, pihak HTC pun turut mengumumkan ponsel pertama mereka yang dilengkapi dengan Facebook Home, yaitu HTC First.

HTC First

HTC First adalah ponsel Facebook Home pertama di dunia yang akan dirilis pada tanggal 12 April 2013 dengan harga $99.99 atau sekitar Rp1 juta dan tersedia eksklusif bagi pengguna layanan seluler AT&T di Amerika Serikat (AS). Ponsel ini akan tersedia dalam empat warna, yaitu hitam, putih, merah dan biru pucat, serta dirancang dengan ukuran besar.

HTC First

HTC First memiliki spesifikasi diantaranya layar berukuran 4,3 inci, sistem operasi Android 4.1 (Jelly Bean) dengan Facebook Home baru, prosesor Qualcomm Snapdragon 400 berinti dua, dan mendukung layanan 4G. Selain itu HTC First juga dipasangi aplikasi instagram.

Facebook Home Untuk Android Resmi Diperkenalkan

Sebagaimana diberitakan sebelumnya bahwa Facebook akan memperkenalkan launcher untuk Android, dan akhirnya hari ini Facebook pun secara resmi memperkenalkan Facebook Home untuk Android.

Facebook Home
Sumber : Engadget.com

Facebook Home adalah sebuah aplikasi yang sedikit berbeda dibandingkan aplikasi smartphone lainnya karena berjalan di atas sistem operasi tetapi berada di bawah aplikasi lainnya. Beberapa fitur disertakan pada Facebook Home, seperti Cover Feed, Notifikasi, Chat Heads dan yang lainnya.

Facebook Home
Sumber : Engadget.com

Cover Feed merupakan layar utama pada Facebook Home, dimana akan mengubah Homescreen dan Lockscreen Android dengan sebuah tampilan baru. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengikuti berbagai update terakhir dari kehidupan sosialnya tanpa perlu membuka aplikasi Facebook atau bahkan membuka lock ponsel. Di saat yang sama pengguna pun bisa meninggalkan komentar atau "Like" suatu gambar dengan mudah.

Facebook Home
Sumber : Engadget.com

Jika pengguna ingin mengakses aplikasi lain di smartphone Android miliknya, cukup sapukan jari dari gambar foto pengguna di bagian bawah Cover Feed, dan semua aplikasi pun bisa diakses dari launcher Android seperti biasa. Selagi pengguna membuka folder aplikasi, Facebook Home (dengan tampilan Cover Feed) akan tetap berjalan di latar belakang layar.

Facebook Home
Sumber : Engadget.com

Notifikasi adalah fitur yang menampilkan foto teman yang mengirim pesan Facebook Chat pada pengguna yang akan tampil dibagian atas layar, bahkan ketika pengguna sedang berada di dalam aplikasi lain.

Chat Heads adalah fitur untuk menanggapi pesan yang memungkinkan pengguna mengikuti dan membalasnya hanya dengan menyentuh foto teman tersebut dan membuka interface chatting.

Facebook Home
Sumber : Engadget.com

Facebook Home akan mulai tersedia melalui Google Play Store pada 12 April mendatang. Untuk permulaan, aplikasi ini hanya bisa digunakan di beberapa tipe smartphone tertentu saja, yaitu HTC One X, HTC One X+, Samsung Galaxy S3, dan Samsung Galaxy Note 2.

Dukungan untuk smartphone lain seperti HTC One dan Galaxy S4 berikut perangkat tablet akan ditambahkan di masa depan. Adapun produsen perangkat Android yang sudah menjalin kerjasama dengan Facebook untuk menyediakan Facebook Home adalah HTC, Samsung, dan Sony.

Facebook Home
Sumber : TheVerge.com

Berikut ini video Facebook Home dan cara menggunakan fitur Cover Feed, Notifikasi dan Chat Heads
 



25% Pengguna Twitter Berasal Dari Asia

Seperti telah dikabarkan sebelumnya bahwa Twitter memiliki lebih 200 juta pengguna aktif dan lebih kurang 400 juta Tweet yang dikirim setiap harinya. Hari ini di Startup Asia Singapore Conference 2013, Twitter mengatakan bahwa 25% pengguna layanan mereka berasal dari Asia bahkan mereka mengklaim lebih 1 juta Tweet dikirim dalam tempo dua setengah hari.

Pengguna Twiiter Asia

Berbicara mengenai negara yang banyak pengguna Twitter secara meluas diantaranya adalah Jepang, Filipina dan Indonesia. Adapun cara  penggunaan Twitter di Asia dan di benua lain, tidak ada perbedaan, semuanya kurang lebih sama yakni digunakan untuk berkomunikasi antara pengguna satu dan yang lainnya, organisasi dan anggotanya, selebritis dan fans-nya, termasuk pemimpin dan rakyatnya.

Baru-baru ini pihak Twitter juga telah mulai mengembangkan tim pemasaran mereka ke kawasan Asia, dimana mereka telah bekerjasama dengan beberapa perusahaan lokal sekaligus memungkinkan lebih banyak perusahaan lokal mulai beriklan di Twitter.

Yahoo! Integrasikan Dropbox Ke Yahoo! Mail

Hari ini, Yahoo! mengumumkan secara resmi telah mengintegrasikan Dropbox ke dalam Yahoo! Mail. Dropbox adalah tempat di mana pengguna dapat menyimpan dan berbagi semua foto, dokumen dan video Anda.

Dropbox Yahoo! Mail

Dengan adanya integrasi ini, memungkinkan pengguna Yahoo! Mail berbagi file dari akun Dropbox mereka ke email. Selain itu, pengguna juga dapat menambahkan file ke Dropbox melalui akun Yahoo! Mail, dan sekaligus memungkinkan pengguna untuk berbagi file yang lebih besar dari 25MB melalui email.

Integrasi ini diperkirakan akan diperkenalkan secara bertahap ke semua pengguna Yahoo! Mail dimulai hari ini. Sebagai permulaan, akan diperkenalkan terlebih dahulu kepada mereka yang menggunakan layanan Yahoo! Mail dalam bahasa Inggris.

Sumber : Yahoo! Mail Blog

Aplikasi Camera360 Hadir di Windows Phone 8

Camera360 merupakan salah satu aplikasi populer untuk mengedit foto yang lebih dahulu populer di iOS dan Android. Kini,  aplikasi tersebut mulai diluncurkan untuk para pengguna Windows Phone 8.

Camera360 Windows Phone

Seperti kebanyakan aplikasi untuk foto atau gambar, Camera360 menyediakan beberapa pilihan efek yang memukau yang sangat sulit didapatkan dari aplikasi imaging di HP standar, fungsi edit dan beberapa frame untuk menjadikan gambar yang direkam lebih menarik.

Selain itu, aplikasi ini juga bisa bekerja sebagai lensa utama yang terhubung langsung ke kamera perangkat Windows Phone 8, tanpa harus membuka aplikasinya terlebih dahulu.

Bagi Anda yang berminat, bisa mendapatkan aplikasi Camera 360 ini secara gratis di Windows Phone Store hari ini.

Inikah Galaxy Tab 3 Plus?

Selain Galaxy S4 Mini, produk Samsung lain yang sedang menjadi isu hangat adalah Galaxy Tab 3 Plus. Terkini, sebuah gambar muncul di internet yang dinyatakan bahwa itu adalah Galaxy Tab 3 Plus. Dilihat dari bentuknya, gadget ini tampak sangat mirip dengan Galaxy Note 8.0.

Galaxy Tab 3 Plus

Menurut berita tersebut, Samsung akan menamakan Galaxy Tab 3 Plus dengan "Samsung Galaxy S Tab". Hal ini bisa saja terjadi, jika dilihat dari keberhasilan dan desain Galaxy S yang telah menjadi desain ikon untuk Samsung pada berbagai perangkat keluarga Galaxy mereka sejak setahun yang lalu.

Selanjutnya diberitakan pula bahwa Galaxy Tab 3 Plus ini akan memiliki spesifikasi sebagai berikut :
  • Samsung Exynos 5410 Octa CPU
  • 4 x (1.6GHz ARM-Cortex A15) 4 x (1.2GHz ARM-Cortex A7)
  • Imagination Power SGX 544MP3 GPU
  • 2GB of LPDDR3 RAM with 32GB and 64GB Models
  • MicroSD card storage expansion (up to 64B)
  • 9000 mAh standard li-ion battery
  • 10.055″ 2560×1600 display – 300PPI
  • Could be PLS LCD or Super AMOLED ‘PENTILE’
  • 8 Megapixel camera with AF
  • 1080p Video@30fps
  • 2 megapixel front facing camera with AF
  • 1080p Video@30fps
  • IR Blaster
Kebenaran akan desas-desus terkait Galaxy Tab 3 Plus ini masih dipertanyakan dan tentunya masih menunggu pengumuman yang resmi dari pihak Samsung sendiri.

Sumber : SAMMOBILE

Mozilla Resmi Meluncurkan Firefox 20

Hari ini Mozilla secara resmi meluncurkan Firefox 20 untuk semua pengguna, sekaligus menyertakan beberapa penambah-baikkan dibanding versi sebelumnya.

Mozilla Firefox 20

Diantara fungsi baru yang disertakan dalam Firefox 20 adalah Private Browsing dengan tab terpisah tanpa mengganggu browsing lain yang sedang dilakukan. Selain itu Firefox 20 juga menyertakan bentuk download baru yang lebih baik dan juga menambahkan dukungan untuk mematikan suatu plugin jika mengalami masalah dalam waktu melampaui 45 detik.


Bagi yang menggunakan browser Firefox, bisa langsung memperbarui instalasi Anda. Sedangkan untuk yang baru ingin menggunakannya, bisa langsung men-download Firefox 20 secara gratis.

Sumber : Mozilla

Sony Xperia Cyber-shot Akan Diberi Nama Honami

Sony Xperia Cyber-shot
Desas-desus mengenai smartphone Sony Xperia Cyber-shot yang akan menjadi perangkat mobile dengan kamera terbaik terus berdengung. Kini ada beberapa info tambahan terkait pemberitaan smartphone ini, Sony Xperia Cyber-shot akan dikenal dengan nama “Honami”.

Sony Xperia Cyber-shot ini juga akan menjadi salah satu perangkat yang dirancang atas kerjasama dengan beberapa divisi di dalam Sony, bukan hanya melibatkan Sony Mobile saja.

Sony Xperia Cyber-shot atau Honami dikatakan akan menyertakan spesifikasi diantaranya ;
  • Layar HD berukuran 5 inci
  • Cip pemrosesan Snapdragon 800 pada 2,3 GHz
  • Memori 2GB RAM
  • Batere 2700-3000mAh
  • Kamera 20 megapixel
Spesifikasi tersebut masih sebatas rumor saja, belum diketahui kebenarannya. Namun yang menjadi perbincangan khalayak umum adalah bahwa teknologi yang disertakan oleh Sony dalam Xperia Cyber-shot atau Honami ini akan mirip dengan PureView pada Nokia dan Ultrapixel pada HTC.

Sumber : PhoneArena

Facebook Akan Memperkenalkan Launcher Android

Facebook Launcher Android
Sebagaimana diberitakan sebelumnya bahwa Facebook telah mengirim undangan ke beberapa media minggu lalu untuk memperlihatkan sesuatu yang terkait dengan Android. Namun sebelum acara tersebut digelar, beberapa informasi mengenai hal tersebut  telah bocor ke internet.

Menurut informasinya, Facebook nanti akan memperkenalkan sebuah launcher khusus untuk Android, dimana akan menyertakan berbagai dukungan didalamnya. Selain itu, ponsel HTC akan menjadi perusahaan produsen perangkat yang mengeluarkan launcher tersebut.

Dikatakan pula, kemungkinan launcer tersebut akan diluncurkan di Google Play Store, sehingga memungkinkan siapa saja yang berminat bisa mendapatkannya.

Facebook diperkirakan akan memperkenalkan launcher khusus Android ini secara resmi pada awal pagi Jumat mendatang.

Sumber : Amanz

Samsung Galaxy S4 Mini Segera Diperkenalkan

Samsung Galaxy S4 Mini terus menjadi bahan perbincangan karena gambar dan spesifikasinya yang sudah bocor ke internet akhir-akhir ini. Menurut isu terbaru, dikatakan bahwa kemungkinan Samsung akan memperkenalkan perangkat Galaxy S4 Mini pekan ini. Bahkan ditambahkan Galaxy S4 Mini akan mulai dipasarkan pada Mei atau Juni.
Galaxy S4 Mini

Galaxy S4 Mini dilihat dari segi desainnya mirip dengan Galaxy S4, namun dengan ukuran yang lebih kecil. Galaxy S4 Mini dikatakan akan memiliki spesifikasi yang menarik, diantaranya sebagai berikut :
  • 2 pilihan warna, Mist Black dan White Frost
  • 2 pilihan jenis, satu simcard dan dua simcard
  • Layar berukuran 4.3-inci qHD
  • Kamera belakang 8-megapixel
  • OS Android 4.2.2 Jelly Bean
  • Prosesor quad-core (untuk jenis satu simcard) dan Prosesor  dual-core (untuk jenis dua simcard)
  • Codename GT-I9190 (untuk jenis satu simcard) dan GT-I9192 (untuk jenis dua simcard)
Benarkah Samsung akan memperkenalkan Galaxy S4 Mini pada pekan ini? Kita lihat saja nanti!

Sumber : SAMMOBILE