LG G Pro Lite secara resmi telah hadir di pasar Indonesia mulai 7 November kemarin. Ponsel cerdas yang sudah masuk kategori phablet dan memiliki fitur yang tergolong premium ini dijual pada harga yang relatif terjangkau.
Fitur Premium LG G Pro Lite
Diantara fitur premium yang disematkan di LG G Pro Lite adalah KnockOn. Fitur yang diperkenalkan pertama kali pada LG G2, ponsel cerdas tertinggi LG saat ini, memungkinkan pengguna untuk mengaktifkan LG G Pro Lite hanya dengan dua ketukan lembut pada layar.
Fitur premium lainnya yang diperuntukkan bagi para penikmat musik, yakni FM Music Collector. Dengan fitur ini pengguna dapat menyimpan berbagai lagu pilihan langsung dari siaran radio FM. Uniknya, fitur ini bisa memisahkan lagu dengan suara penyiar yang menyertai lagu saat diputar.
Ada lagi, fitur Pause dan Resume Recording. Dengan fitur ini pengguna dapat merekam berbagai kejadian menarik dalam bentuk cuplikan. Lalu, cuplikan itu dirangkum dan dirangkai menjadi sebuah cerita video utuh, unik yaa.
LG G Pro Lite juga dilengkapi juga dengan fitur Quick Memo untuk membuat catatan cepat pada layar saat membuka aplikasi apa pun. Sebuah stylus pen turut disematkan pada ponsel ini, stylus pen ini diletakkan di bagian atas.
Satu lagi fitur yang tak kalah menariknya, yakni QTranslator. Fitur yang dipadukan dengan teknologi optical character recognition ini dapat langsung menerjemahkan kata atau kalimat dari gambar yang diambil kamera ke dalam 64 bahasa. Fitur Qtranslator ini cocok bagi mereka yang hobi melakukan perjalanan ke luar negeri.
Spesifikasi dan Harga LG G Pro Lite
Sistem operasi: Android 4.1 Jelly Bean
Prosesor: MT6577 dual-core @1 GHz
Layar: 5,5 inci qHD (960 x 540 piksel)
Memori RAM: 1 GB LPDDR2
Memori internal: 8 GB
Memori eksternal: MicroSD hingga 32 GB
Kamera utama: 8 MP BSI, LED Flash (belakang)
Kamera depan: 1,3 MP FF
Konektivitas: Wi-Fi, Bluetooth, USB, A-GPS
Fitur: Quick memo, QSlide, Quick Translator, FM Music, Guest Mode, Cheese Shutter, Dual SIM, Stylus Pen, Dual Speaker
Dimensi: 150,2 x 76,9 x 9,48 mm
Baterai: 3.140 mAh
Harga: Rp 3,799 juta
Selain LG G Pro Lite, dalam waktu tidak lama lagi, LG Indonesia juga akan memasukkan dua ponsel cerdas yang baru saja diluncurkan, yakni LG G Flex, ponsel LG layar lengkung dan Nexus 5 yang merupakan ponsel Google buatan LG dengan sistem operasi Android 4.4 KitKat.
No comments:
Write komentar