Facebook mulai minggu ini, akan meluncurkan update tampilan Facebook Pages baru pada desktop yang akan membuat lebih mudah bagi orang untuk menemukan informasi yang mereka inginkan dan membantu halaman admin menemukan alat yang paling mereka gunakan. Sebelum ini Facebook juga telah menutup Facebook Messenger untuk Windows dan update pada News Feed.
Perubahan apa saja yang diterapkan pada Facebook Pages, berikut adalah fitur kunci dari update Facebook Pages baru tersebut :
Desain Tampilan Timeline
Sisi kanan kolom timeline pada Facebook Pages sekarang menampilkan semua update posting halaman. semua posting pemilik halaman akan muncul secara konsisten di Facebook Pages dan di News Feed.
Sedangkan sisi kiri kolom timeline Facebook Pages berisi tentang informasi yang berkaitan dengan Facebook Pages bersangkutan, termasuk peta, jam bisnis, nomor telepon dan URL website, serta foto dan video.
Akses ke Admin Tools lebih mudah
Ketika pemilik Facebook Pages sedang berada di mana saja di halamannya, mereka sekarang dapat melihat informasi tentang iklan dan sejenisnya yang sedang dijalankan, serta pemberitahuan pesan yang belum dibaca.
Selain itu, Facebook juga telah menambahkan pilihan navigasi baru ke bagian atas halaman, sehingga lebih mudah untuk mengakses aktivitas, wawasan dan pengaturan. Juga menu Build Audience di bagian atas halaman yang menawarkan akses langsung ke akun Ads Manager.
Pages to Watch
Disamping itu, pihak Facebook menambah pula dukungan “Pages to Watch” di bagian admin yang memungkinkan mereka membandingkan Facebook Pages mereka dengan pesaing yang lain dari segi statistik dan sebagainya.
Update tampilan baru Facebook Pages ini akan diperkenalkan secara bertahap oleh Facebook kepada para pengguna dimulai pada minggu ini.
Sumber : Facebook
No comments:
Write komentar