Samsung merilis dua tablet terbarunya yaitu Galaxy Note PRO dan Galaxy Tab PRO di ajang CES 2014. Kedua tablet dari Samsung ini memiliki berbagai pilihan lebar layar dan harga yang bervariatif.
Pihak Samsung mengklaim bahwa Galaxy Note PRO dan Galaxy Tab PRO adalah perangkat dengan layar WQXGA Widescreen 12,2 inci pertama di dunia yang memiliki resolusi 2.560 x 1.600 piksel. Kedua tablet ini juga sama-sama dijalankan dengan OS Android 4.4 KitKat.
Samsung Galaxy Note PRO hadir dengan layar 12.2 inci yang memiliki pilihan fasilitas jaringan LTE dan Wi-Fi only. Didalamnya terdapat prosesor delapan inti, RAM sebesar 3GB, dan memori internal 32GB atau 64GB. Khusus untuk Galaxy Note PRO, tersedia stylus pen yang sudah termasuk dalam satu paket pembelian.
Sedangkan Samsung Galaxy Tab PRO tersedia dalam tiga pilihan ukuran layar yakni 8.4 inci, 10.1 inci dan 12.2 inci. Ketiganya memiliki versi LTE dan Wi-Fi only, untuk versi LTE ditenagai dengan prosesor octa-core dan RAM sebesar 3GB. Sedangkan versi Wi-Fi only menggunakan prosesor quad-core Snapdragon dari Qualcomm dengan RAM sebesar 2GB.
Galaxy Tab PRO 8.4 inci dan 10.1 inci diberikan kapasitas penyimpanan internal 16GB atau 32GB. Sedangkan Galaxy Tab PRO dengan layar 12.2 inci memiliki kapasitas memori internal sebesar 32GB atau 64GB.
Mengenai harganya, untuk Samsung Galaxy Note PRO versi LTE dibanderol US$1160 dan versi Wi-Fi only seharga US$1020. Sedangkan untuk Galaxy Tab PRO 12.2 inci versi LTE dibanderol US$1020, dan versi Wi-Fi only US$885. Galaxy Tab PRO 10.1 inci LTE US$830, dan Wi-Fi only US$655. Untuk Galaxy Tab PRO 8.4 inci LTE US$710, dan versi Wi-Fi only seharga US$530.
No comments:
Write komentar