Acer Rilis Liquid Z5 Dengan Teknologi Lebih Canggih

Acer merilis sebuah ponsel pintar terbarunya yaitu Liquid Z5. Smartphone yang merupakan suksesor dari Liquid Z3 ini, hadir dengan berbagai teknologi yang lebih canggih.

Acer Liquid Z5

Kecanggihan yang dimiliki Acer Liquid Z5, diantaranya layar TFT besar berukuran 5 inch dengan resolusi FWVGA, processor dual-core Cortex-A7 MediaTek MT6572 berkecepatan 1.3GHz, GPU Mali-400 dengan RAM 512MB, memori internal 4GB dan slot MicroSD serta sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean.

Selain itu, terpasang pula kamera utama 5MP dengan LED flash dan kamera depan VGA, baterai kapasitas 2000mAh. Ponsel dengan dukungan dual-SIM ini tersedia dalam 2 pilihan warna, yakni warna putih atau abu-abu.

Untuk harganya, Acer Liquid Z5 dibanderol dengan harga sekitar 169 Euro atau setara Rp. 2,8 juta.

No comments:
Write komentar