Nokia Lumia 1520 Sudah Dijual di Indonesia Seharga Rp 9,450 Juta

Phablet Nokia Lumia 1520 akhirnya resmi tersedia dan dijual di toko atau gerai-gerai ponsel di Indonesia. Phablet Nokia pertama ini dijual seharga  Rp 9,450 juta. Hal ini dinyatakan pihak Nokia dalam rilisnya, Jumat (07/02/2014), “Nokia Lumia 1520 sudah tersedia di Indonesia”. Sebelumnya Nokia Lumia 1020 pun telah dipasarkan di tanah air lebih dulu.

Nokia Lumia 1520

Nokia Lumia 1520 ini dirilis pertama kali pada Oktober lalu dan merupakan debut pertama Nokia dalam perangkat 'layar jumbo'. Seperti diketahui, phablet ini memiliki layar berukuran 6 inci Full HD IPS LCD ClearBlack. Sementara didalamnya terdapat prosesor quad core Qualcomm Snapdragon 800 2,2 GHz ditunjang dengan RAM 2GB, memori internal 32GB dan slot micro 64GB.

Selain itu, phablet Lumia 1520 yang dijalankan dengan sistem operasi Windows 8 GDR3 ini dilengkapi kamera utama 20MP di bagian belakang yang didukung teknologi Optical Image Stabilization (OIS) dan 1,2MP di bagian depan.

Berbagai fitur lain pun telah disematkan pada Nokia Lumia 1520 yang memiliki pilihan warna putih, merah, kuning dan hitam ini. Kabar baik lainnya, Nokia menawarkan promosi cash back sebesar Rp 1,5 juta bagi para pembeli.

No comments:
Write komentar