Apple Ambil Alih WiFiSLAM

Dikabarkan WSJ bahwa Apple kini telah mengambil alih sebuah perusahaan yang sekarang sedang memfokuskan pada pengembangan aplikasi IPS, yaitu WifiSLAM. Disebutkan pula, harga pembelian pengambil-alihan perusahaan tersebut adalah sekitar $20 juta.

Apple Ambil Alih WifiSLAM
WifiSLAM yang baru berusia sekitar dua tahun ini menggunakan lokasi WiFi dalam bangunan untuk menentukan pergerakan dan kedudukan pengguna di dalam suatu bangunan. Aplikasi pemetaan ini bisa dikatakan sangat berguna sekiranya diimplementasikan didalam pusat pembelanjaan, lapangan terbang, dan beberapa bangunan yang lain.

Aplikasi pemetaan Apple saat ini bisa dikatakan masih kurang digunakan oleh para pengguna, karena terdapatnya beberapa kekurangan. Dengan pembelian WifiSLAM ini, pihak Apple akan bisa lebih memperkuatkan dan mengembangkan kedudukannya dalam arena geolokasi.

Sumber : WSJ

No comments:
Write komentar